3 Nasehat ini Akan Menyadarkanmu Tanpa Sadar Kamu Diatur oleh Orang Lain

 
99,9% Orang Pasti Gak Sadar Ternyata Hidupnya Dikendalikan Orang Lain (Inspirasi Kehidupan)

Nasehat Motivasi - Terkadang dalam hidup ini kita tidak menyadari bahwa diri kita di control oleh orang lain. Misalnya, ada rekan kerja kita yang selalu berpandangan negatif dan berbicara negatif tentang kita. Sehingga kita merasa sangat tidak nyaman akan pandangan itu dan kita akan selalu berupaya untuk dinilai baik olehnya.
 
Nah disini sebenarnya kita membuat sebuah sikap yang mana orang lain lah yang mendasarinya. Jadi semakin kita mendengar cemoohan n egatif dari orang-orang itu maka semakin kita menunjukan bahwa kita di control mereka secara tidak sadar. 
 
Artinya apa? Artinya, diri kita seolah olah boneka yang dengan mudahnya diatur oleh orang lain, meski orang tersebut bukanlah orang yang kita sukai. Jadi berhati-hatilah dalam menentukan sebuah tindakan, sebab ada benyak hal yang tidak kita sangka-sangka bisa mempengaruhi hidup kita.
 

Nah disini ada beberapa poin yang bisa mempengaruhi mindset kita agar menjadi lebih baik dalam mengontrol hidup kita. Diantaranya adalah sebagai berikut!

 
Jangan membenci orang berlebihan
 
Menyimpan dendam berlebihan kepada orang lain juga bisa mempengaruhi hidup kita. Sebab sejatinya semakin kita membenci, maka semakin kita memperhatikan orang tersebut. 
 
Jadi kalo orang tersebut berbuat A maka kita pasti akan berusaha berbuat B, C, dan D. Intinya kita tidak akan pernah mau sama dengan mereka. Nah sikap ini tanpa kita sadari diatur oleh mereka juga. 
 
Jadi sikap yang seharusnya kita tunjukan adalah “jangan peduli terhadap mereka”, mau mereka benci kek, suka kek, komen negatif kek itu terserah mereka.
 
Intinya kita tetap melakukan versi terbaik dari diri kita sendiri tanpa pengaruh mereka. Karena, ini itu seperti ibarat naik motor, kalo kita pas jalan sering tengok kiri tengok kanan ya ga bakal sampai-sampai tujuan. Kecepatan berkendara pasti akan kita kurangi, bahkan bisa saja kita nyasar karna sering tidak fokus menuju tujuan kita.
 
Media sosial bisa menjadi remot control orang untuk diri kita 
 
Jadi, media sosial seringkali juga menjadi pemicu berbagai macam persoalan dalam hidup kita. Terutama orang yang selalu bergantung pada media soaial, misalnya segala apapun yang terjadi dalam hidupnya selalu di publikasikan di media sosial. 
 
Seolah-olah media sosial ini merupakan dunia kedua bagi dirinya. Dan bahkan menganggap dunia yang sebenarnya nyata itu tidak nyata. Nah apa hubunganya dengan remot control orang lain untuk diri kita? 
 
 
Jadi gini, kalau media sosial kita jadikan seolah-olah dunia nyata, maka kita akan sibuk, baik itu dengan kehidupan diri kita maupun orang lain. Kita sibuk posting sana sini, kita sibuk melihat postingan orang, belum lagi kita sibuk saling sindir.
 
Nah ini adalah bukti nyata bahwa media sosial bisa menjadi control diri kita. Contoh saja misalkan kita melihat orang lain posting kemewahan, kita iri hati sehingga itu pun akan berpengaruh pada perilaku kehidupan kita. Dan kadang kita juga tanpa sadar itu suka posting status-status ga jelas yang intinya kita berharap empati dari orang lain.
 
Padahal nyatanya orang lain gak akan pernah peduli dengan diri kita. Mereka gak akan pernah peduli dengan apa yang kita alami, apa yang kita rasakan. Yang mereka lakukan itu hanyalah melihat saja, bahkan bisa saja sambil menertawakan masalah hidup kita.
 
Jadi jangan jadikan hidup kita seperti ikan di dalam aquarium. Semua terekspos, semua terlihat tanpa ada Batasan privasi, karena sejatinya semua itu gak penting. Jadi cobalah fokus untuk melakukan yang ingin kita lakukan tanpa ada control dari orang lain.
 
Sibuk mengurusi hidup orang membuat kita lupa akan kekurangan diri sendiri
 
Ada sebuah pribahasa yang berbunyi “Gajah dipelupuk mata tak terlihat, semut di seberang lautan itu terlihat” artinya kesalahan diri sendiri kadang tidak kita lihat meskipun besar, sedangkan kesalahan orang lain itu terlihat jelas dimata kita meskipun kecil.
 
Jadi yang namanya menggunjing orang itu seolah-olah sangat nikmat, bahkan saking nimatnya kita bisa menunda lapar demi terpuaskan Hasrat untuk menceritakan keburukan orang lain. Ini harus kita renungkan bersama, toh juga gak ada gunanya dalam hidup kita. Justru ini akan berbahaya dan bisa membuat hubungan kita menjadi renggang dengan orang lain. Jadi itulah beberapa poin penting yang dapat saya sampaikan di video kali ini. Semoga bermanfaat dan selalu salam inspirasi. 
 

Simak versi video nya juga!

Posting Komentar untuk "3 Nasehat ini Akan Menyadarkanmu Tanpa Sadar Kamu Diatur oleh Orang Lain"